Gegesik Creative Festival Resmi Dibuka, Bupati Imron Ajak Masyarakat Lestarikan Seni dan Budaya

    Gegesik Creative Festival Resmi Dibuka, Bupati Imron Ajak Masyarakat Lestarikan Seni dan Budaya

    CIREBON - Bupati Cirebon, Drs. H. Imron, M.Ag menghadiri sekaligus membuka Gegesik Creative Festival di Alun-alun Gegesik, Kecamatan Gegesik, Kabupaten Cirebon,  Jum'at (23/6/2023).

    Kegiatan yang diselenggarakan oleh Yayasan Weringin Jajar Gegesik dan berlangsung selama tiga hari ini, selain menampilkan beberapa pertunjukan kesenian juga menyediakan bazzar UMKM.

    Imron mengucapkan banyak terimakasih kepada Yayasan Weringin Jajar Gegesik yang selalu mendukung dan memback-up kegiatan ini. 

    "Semoga Gegesik menjadi pusatnya seni dan budaya di Kabupaten Cirebon. Berharap, masyarakat juga mendukung kegiatan seperti ini, " kata Imron.

    Ia juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama melestarikan seni dan budaya Kabupaten Cirebon. Pasalnya, jika tidak dilestarikan, maka seni dan budaya tidak akan tumbuh. 

    Menurutnya, dengan adanya festival ini, jiwa seni akan muncul dengan sendirinya. 

    "Kami juga mengucapkan banyak terima kasih kepada para Camat dan para Kuwu yang telah melestarikan seni dan budaya kita, khususnya di Kecamatan Gegesik ini, " lanjut Imron.

    Ketua Panitia Yayasan Weringin Jajar Gegesik, Heldi, dalam sambutannya juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Cirebon, karena telah banyak mensupport kegiatan ini. 

    Heldi menceritakan, bahwa kegiatan serupa ini telah dimulai sejak tahun 2014 silam. Dimana pada tahun itu secara swadaya, alasseni babad alas digelar. Namun, pada tahun ini berganti nama menjadi Gegesik Creative Festival, yakni menggabungkan antara seni dan pelaku UMKM. 

    "Mudah-mudahan kita bisa terus merawat budaya sebagai zaman pembangunan semesta berencana. Jadi, jalannya pembangunan itu adanya pada budaya. Jika setengah-setengah memperhatikan budaya, maka tidak akan terlaksana, " harap Heldi.

    kabupaten cirebon jawa barat jabar bupati imron ayu wabup
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Sinergitas TNI-POLRI, Polsek Arjawinangun...

    Artikel Berikutnya

    Cegah kejahatan Polsek Susukan lebak Laksanakan...

    Berita terkait

    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Kapolresta Cirebon kembali Berikan Arahan Penting, Tekankan Netralitas Pilkada Serentak 2024
    Sukseskan tahapan Pilkada Serentak tahun 2024, Kapolsek Palered Polresta Cirebon AKP Kentar Budi S, SH. Perintahkan Para Bhabinkatimas Monitoring dan Pengamanan Rapat Pleno terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Pemutakhiran (DPSHP) se-wilayah PPS Kec. Plered Kab. Cirebon.
    Dalam rangka meningkatkan ketertiban dan kelancaran lalu lintas pada jam-jam sibuk /masuk anak sekolah pagi hari, Polsek Ciwaringin Polresta Cirebon menggelar kegiatan pengaturan (gatur) jalan. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu para pengendara, baik pekerja yang berangkat ke kantor maupun siswa yang menuju sekolah, 
    Antisipasi Kemacetan, Polsek Susukan Gelar Pengaturan Lalu Lintas di Perempatan Bunder
    Ciptakan Situasi Yang Kondusif Jelang Pilkada Serentak 2024, Kapolsek Sedong Sambang Ke Masyarakat
    Polresta Cirebon Resmikan Pondok Mengaji Presisi bersama Bank BJB Cirebon
    Jelang Pemilu 2024 Polsek Gempol gencar razia minuman keras demi Mewujudkan Pemilu yang Aman dan Damai
    Antisipasi Kemacetan dan Kerawanan Lainnya, Pos Pengamanan Lemahabang Gatur Lalu Lintas
    Jelang Pemilu 2024 Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Binaannya Ds. Cempaka Berikan Himbauan
    Sambang Desa dan Himbauan kepada Warga Masyarakat, Ka SPKT III Polsek Pabedilan sampaikan Pesan Kamtibmas
    Kapolsek Dukupuntang Polresta Cirebon Sambang Silaturahmi Ke SMPN 1 Dukupuntang

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Kapolresta Cirebon kembali Berikan Arahan Penting, Tekankan Netralitas Pilkada Serentak 2024
    Agus Flores, Sang Komando Media yang Mampu Menggerakkan 1000 Media dalam Hitungan Menit